DPRD Kab Sumenep Tolak Efisiensi Anggaran, Berikut Alasannya
“Secara prinsip, kita menolak wacana pemangkasan kegiatan kedewanan. Bukan kita tidak patuh pada Inpres. Tapi kita merasa tidak pernah dilibatkan membahas masalah Inpres dan turuanannya,” katanya didampingi Sekretaris Komisi III DPRD Sumenep Wiwid Harjo Yudanto.
Oleh karena itu, pihaknya dengan alasan apapun tidak bisa menerima jika terjadi efisiensi anggaran pada kegiatan kedewanan. Terutama kegiatan yang menyentuh langsung kepada kepentingan masyarakat.
“Termasuk soal Perdin. Seharusnya ada pembahasan terlebih dahulu. Tidak ujug-ujug dipangkas. Aneh tapi nyata ini,” tegasnya.
Wiwid menimpali, sikap Sekkab Sumenep menyampaikan bahwa beberapa kegiatan kedewanan terkena imbas termasuk overlap. Baginya, sekkab berlebihan dalam memahami kerangka tupoksinya.