Sepele, 296 CJH Asal Pamekasan Dipastikan Gagal Berangkat Haji
Selasa, 22 April 2025 - 17:35 WIB
Sumber :
Pamekasan - Sebanyak 296 orang calon jemaah haji (CJH) yang masuk jatah keberangkatan di tahun 2025 asal Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa timur, Selasa (22/4/2025), dipastikan gagal berangkat ke tanah suci.
CJH yang gagal berangkat itu disebabkan karena tidak melaksanakan tes kesehatan sebagai persyaratan melakukan pelunasan biaya penyelenggaraan ibadah haji yang berakhir pada 18 Maret 2025.
Meski ada pelunasan periode kedua, mereka dengan sengaja tidak ikut tes kesehatan, sehingga tidak bisa melakukan pelunasan.
Halaman Selanjutnya
"Jadi yang berhak lunas itu 955 orang, namun yang memeriksakan kesehatan 659, berarti selebihnya yaitu 296 orang itu bisa dipastikan mundur atau gagal berangkat haji tahun ini," ungkap Abdul Halim, Kepala Seksi (Kasi) Penyelenggara Haji dan Umrah (PHU) Kemenag Pamekasan.