Mo’amo’: Membangun Ketahanan Pangan Melalui Wisata Kuliner Lokal
- Diaz Rizal S.TP
Tantangan dan Inovasi dalam Pelestarian Mo’amo’
Meski memiliki banyak keunggulan, pelestarian mo’amo’ menghadapi tantangan besar, terutama dalam daya tarik di kalangan generasi muda. Pola konsumsi masyarakat yang semakin mengarah ke makanan cepat saji membuat hidangan tradisional seperti mo’amo’ kurang diminati. Oleh karena itu, inovasi dalam penyajian dan promosi menjadi langkah penting agar mo’amo’ tetap relevan.
Salah satu cara yang dapat diterapkan adalah dengan menciptakan varian mo’amo’ yang lebih modern, seperti dikemas dalam bentuk makanan siap saji atau dikombinasikan dengan rasa yang lebih beragam. Selain itu, pemanfaatan media sosial sebagai sarana promosi dapat membantu meningkatkan kesadaran masyarakat tentang manfaat mo’amo’ serta mendorong generasi muda untuk kembali mengonsumsi makanan tradisional.